BLORA. Hanya 27 orang dari berbagai pelosok penjuru Kabupaten Blora yang sudah tercatat mendaftarkan diri sebagai calon Tamtama Polri. Mereka yang saat ini tengah menjalani tes administrasi untuk memenuhi kebutuhan 3000 Tamtama Polri untuk ditempatkan di seluruh Indonesia. Pendaftaran mulai dibuka sejak 15 April lalu hingga 5 Mei kemarin di Polres terdekat.
Kabag Sumda Polres Blora, Kompol Kelik Budi Antara menjelaskan, Penerimaan calon Tamtama tersebut untuk memenuhi kebutuhan organisasi yang selama ini dirasa sangat dibutuhkan sekali, khususnya sebagai personil Brimob.
Beliau menjelaskan, sejak tahun 2005 di lingkungan Polisi dengan pangkat Tamtama sudah tidak ada lagi, karena semua sudah dijadikan Bintara. Untuk saat ini sudah banyak personil yang berpangkat perwira, sedangkan di kesatuan brimob membutuhkan sekali personil untuk pasukan yang berpangkat tamtama.
Dijelaskan Kompol Kelik, untuk tes administrasi Polres Blora bekerjasama dengan Kantor Catatan Sipil dan Dindikpora untuk mengecek keabsahan ijazah, rapor, akte kelahiran, KK dan KTP.
Untuk selanjutnya setelah dinyatakan lolos tes administrasi, para pendaftar akan dikirim ke tingkat Polda guna mengikuti tes selanjutnya. "Untuk tes administrasi, penerimaan Tamtama Polri, kami lakukan dengan cara terbuka dan juga bekerjasama dengan instansi terkait sehingga tidak ada unsur KKN," tandasnya. (Suara Merdeka - infoBlora)
Kabag Sumda Polres Blora, Kompol Kelik Budi Antara menjelaskan, Penerimaan calon Tamtama tersebut untuk memenuhi kebutuhan organisasi yang selama ini dirasa sangat dibutuhkan sekali, khususnya sebagai personil Brimob.
Beliau menjelaskan, sejak tahun 2005 di lingkungan Polisi dengan pangkat Tamtama sudah tidak ada lagi, karena semua sudah dijadikan Bintara. Untuk saat ini sudah banyak personil yang berpangkat perwira, sedangkan di kesatuan brimob membutuhkan sekali personil untuk pasukan yang berpangkat tamtama.
Dijelaskan Kompol Kelik, untuk tes administrasi Polres Blora bekerjasama dengan Kantor Catatan Sipil dan Dindikpora untuk mengecek keabsahan ijazah, rapor, akte kelahiran, KK dan KTP.
Untuk selanjutnya setelah dinyatakan lolos tes administrasi, para pendaftar akan dikirim ke tingkat Polda guna mengikuti tes selanjutnya. "Untuk tes administrasi, penerimaan Tamtama Polri, kami lakukan dengan cara terbuka dan juga bekerjasama dengan instansi terkait sehingga tidak ada unsur KKN," tandasnya. (Suara Merdeka - infoBlora)
0 komentar:
Posting Komentar