BLORA. Tugu Kuda di Cepu mempunyai nama asli Monumen Ronggolawe diambil dari nama pasukan Ronggolawe yg dipimpin Jendral Jati Kusuma. Pasukan Ranggalawe adalah pasukan laskar pembela bangsa dipimpin Jendral Jati Kusuma pada tahun 1948 saat peristiwa Afair madiun.
Monumen Ronggolawe Cepu berbentuk Patung Kuda yang menggambarkan titian Adipati Tuban yang bernama Ronggolawe.Tugu Ronggolawe atau Patung Kuda Cepu itu merupakan wujud kuda sembrani yang pemberani dan gagah seperti Adipati Tuban.
Monumen Ronggolawe (Tugu Kuda) Cepu diresmikan tanggal 10 November 1985 tepat pada saat peringatan Hari Pahlawan oleh Letjen Purn Rukmito Hendraningrat. Pembangunan Monumen Ronggolawe (Tugu Kuda) Cepu ini diprakarsai oleh Yayasan Ronggolawe di Jakarta tahun 1985. Tujuan Pembangunan Tugu Kuda Cepu untuk mengenang Pasukan Brigade Ronggolawe yang berjuang tahun 1948 di wilayah Cepu.
Tugu Kuda ini berlokasi di Jl. RSU timur Taman Seribu Lampu Kelurahan Balun Kecamatan Cepu dengan luas lahan 10 m2 tinggi 5 meter. Tugu Kuda dibuat dari batu dan tembaga, sedangkan patung kudanya dari tembaga asli dgn bentuk Kuda berdiri yang akan melompat. (infoBlora)
Monumen Ronggolawe Cepu berbentuk Patung Kuda yang menggambarkan titian Adipati Tuban yang bernama Ronggolawe.Tugu Ronggolawe atau Patung Kuda Cepu itu merupakan wujud kuda sembrani yang pemberani dan gagah seperti Adipati Tuban.
Monumen Ronggolawe (Tugu Kuda) Cepu diresmikan tanggal 10 November 1985 tepat pada saat peringatan Hari Pahlawan oleh Letjen Purn Rukmito Hendraningrat. Pembangunan Monumen Ronggolawe (Tugu Kuda) Cepu ini diprakarsai oleh Yayasan Ronggolawe di Jakarta tahun 1985. Tujuan Pembangunan Tugu Kuda Cepu untuk mengenang Pasukan Brigade Ronggolawe yang berjuang tahun 1948 di wilayah Cepu.
Tugu Kuda ini berlokasi di Jl. RSU timur Taman Seribu Lampu Kelurahan Balun Kecamatan Cepu dengan luas lahan 10 m2 tinggi 5 meter. Tugu Kuda dibuat dari batu dan tembaga, sedangkan patung kudanya dari tembaga asli dgn bentuk Kuda berdiri yang akan melompat. (infoBlora)
0 komentar:
Posting Komentar